Hal Unik Yang Di Lakukan Oleh Tubuh

By | 3:10 PM Leave a Comment




Berikut Penjelasan Tentang Hal yg di Lakukan Oleh Tubuh :


1. Kentut 
   Beberapa makanan yang sulit dan tidak terlalu baik untuk pencernaan anda sangat disukai bakteri pada usus      besar dan mengakibatkan banyak terbentuk gas. Maka dari itu, sebaiknya batasi dan kurangi makanan yang      bisa merangsang timbulnya gas, Kami menyarankan batasi konsumsi kacang-kacangan, permen karet, susu      kaya laktosa, dan sayuran mentah seperti brokoli, kol, dan kubis agar Anda tak terlalu sering buang angin.


2. Garuk - garuk
   
menggaruk karena ada rasa gatal berguna untuk menjauhkan setiap iritan yang ada di area kulit tertentu.

   Jika sangat gatal, Kami menganjurkan cukup tepuk-tepuk atau usap perlahan bagian yang gatal. Jika rasa          ingin menggaruk bisa ditahan 1-2 menit, kemungkinan besar Anda tidak akan 'ketagihan' menggaruk.

3. Cegukan 
   cegukan merupakan bentuk sendawa yang lebih intens dan berirama. Biasanya, seseorang bisa mengalami        sampai 30 cegukan sampai sekali waktu. Untuk mengatasinya, Anda bisa mencoba menekan bola mata atau      menarik lutut ke dada, untuk menghentikan cegukan yaitu minum air putih sambil menahan napas, menaruh        es yang dihancurkan ke mulut, bernapas ke kantong kertas, atau meletakkan setengah sendok teh gula di          belakang lidah karena gula pasir membantu mengendurkan otot-otot diafragma.

4. Sendawa
   ketika besendawa otot perut berkontraksi, itu berarti tubuh sedang berusaha melepaskan udara berlebih dari        kerongkongan atau perut. Sebab beberapa orang menelan udara lebih banyak dan perlu bersendawa untuk          mengeluarkan udara tersebut. Agar tak terlalu sering bersendawa Barratt menuturkan agar minum dengan            perlahan, hindari merokok, mengemut permen terlalu lama, terutama permen karet, serta minuman                      berkarbonasi.
  
5. Berkedip
   berkedip berguna untuk melumasi mata sekaligus melindungi mata ketika ada benda asing yang mampir,Sebab, ketika mendapat stimulasi visual, saraf optik bisa merasakan stimulasi itu dan secara otomatis kelopak mata pun tertutup. Tetap jaga kelembaban mata misalnya dengan memakai tetes mara. Selain itu dapatkan waktu tidur cukup karena semakin kita lelah, sekresi mata semakin menurun,

6. Batuk dan bersin
    Anda akan batuk ketika dirasa ada sesuatu yang menghalangi jalan napas. Selain itu, batuk juga bisa jadi indikasi ada penghalang di jalan napas. kami menyarankan hindari merokok dan polutan lain yang bisa membahayakan pernapasan. bersin merupakan cara hidung melindungi diri dari partikel asing atau alergi.

Newer Post Older Post Home

0 comments: